Sabtu, 19 April 2008


Minggu 13 April 2008 saya dan 8 orang teman bertugas sebagai KKPS di TPS 17 Kelurahan Cinangka Sawangan Kota Depok, berbeda dengan pemilihan yang sebelumnya baik Pemilu maupun Pilkada, Pilgub hari minggu lalu sepi pengunjung TPS-Nya. Dari DPT yang tertera 472 orang yang berhak untuk memilih, ternyata yang datang hanya 248. Fenomena ini terjadi bukan hanya di TPS kami, tapi diseluruh TPS yang berada di Kec. Sawangan bernasib sama. Apakah ini pertanda bahwa demokrasi di negeri tercinta ini memang sudah mulai tidak diminiati orang, atau masyarakat sudah tidak bisa percaya dengan siapa saja calon pimpinan, dikarenakan siapapun yang jadi pimpinan tidak mempu untuk dapat menurunkan harga bahan pangan dan segala macam yang sangat mencekik wong cilik.



Menjadi anggota KPPS pada Pilgub saat ini lumanlah kerjanya tidak terlau lelah, tapi ada honornya masing-masing orang Rp. 150.000,00 dan pa ketua Rp. 200.000,00 gak seperti pemilu tahun lalu kerjanya sangat capek, kerja dari jam 7 sampe jam 2 pagi ga ada honornya lagi, yang ada hanya uang operasional aja.eh dah gitu orang KPU pusat malah korupsi dasar ......


Untuk KPUD Jawa barat Ok banget deh....TPS yang diketuai oleh Sdr Abd.Gofur, S.Pdi seorang sarjana UIN berjalan dengan aman dan tertib, walaupun masyarakat yang datang tidak ramai, menurut komentar Bapak Lurah Cinangka Bapak SUHARI, SH. memang hampir disemua TPS di Kelurahan Cinangka yang datang untuk melakukan hak pilihnya tidak sebanyak saat digelar Pemilu empat tahun lalu , padahal pihak kelurahan sudah berupaya semaksimal mungkin mengadakan sosialisasi dikepada masyarakat tentang Pilgub Jawa Barat ini . Wah.. Jadi yang salah siapa pa .....


Hasil penghitungan suara di TPS 17 Cinangka Sawangan Depok ini ternyata dimenangkan oleh pasangan muda yang diusung oleh parta PKS dan PAN yaitu HADE ( Ahmad Heryawan dan Dede Yusuf ) dengan total suara 122 disusul tempat kedua pasangan nome 2 pad Agum Gumer dan Nu'man Abdul Hamkim, serta ditempat ketiga ditempati oleh pasangan Danny Setiawan dan Iwan Sulanjdana.


Wah Selamat ya tuk HADE tapi inget kalo sudah menang jangan lupa janji ma Masyarakatnya , nanti di tagih loh di akhirat


....Trims...


2 komentar:

Unknown mengatakan...

Wah bagus deh cingka mempunyai sebuah blog untuk komunikasi, tolong itu semua di sosialisasikan agar bisa bermanfaat utuk masyarakat

Unknown mengatakan...

Sukses dah buat boos kamal